6 Cara Mencari Lintang dan Bujur Rumah di Google Maps

Cara Mencari Lintang dan Bujur Rumah di Google Maps – Sekarang ini Google tidak hanya sebagai mesin pencari informasi saja. Dimana mereka sekarang sudah memiliki banyak produk lainnya yang benar-benar dirasa oleh masyarakat sangatlah berguna. Salah satu produk Google adalah Google Maps.

Google Maps merupakan sebuat peta yang berbasis online dimana anda bisa mencari suatu tempat dimanapun di Dunia ini. Google Maps juga menjadi alat navigasi yang akurat untuk anda berpergian ke suatu tempat yang belum pernah anda datangi sebelumnya. Lalu anda juga bisa menggunakan Google Maps untuk mencari lintang dan bujur rumah anda ataupun saudara anda.

Cara mencari lintang dan bujur rumah di Google Maps ini sangatlah mudah sekali. Karena anda bisa menggunakan smartphone android, iphone, laptop, komputer bahkan tablet. Anda bisa menggunakan Google Maps secara gratis.

Karena mencari lintang dan bujur rumah diperlukan pengetahuan yang cukup mengenai Google Maps. Maka disini kami akan memberitahukan cara mudah untuk mencari garis lintang dan bujur rumah lewat Google Maps. Untuk lebih jelasnya mari simak informasi lengkapnya dibawah ini.

Cara Mencari Lintang dan Bujur Rumah di Google Maps Terbaru

Cara Mencari Lintang dan Bujur Rumah di Google Maps

Carago.ID disini akan menjelaskan bagaimana cara mencari lintang dan bujur rumah lewat aplikasi Google Maps. Untuk pemula sekalipun bisa menggunakan cara ini karena mudah untuk dipahami. Namun sebelum melakukan cara ini, anda harus menginstal aplikasi Google Maps di Android ataupun iPhone anda atau jika anda melakukan cara ini lewat komputer maka anda bisa membuka website Google Maps.

Cara Mencari Lintang dan Bujur di Google Maps Lewat iPhone & iPad

Cara Mencari Lintang dan Bujur di Google Maps Lewat iPhone & iPad

1. Unduh dulu aplikasi Google Maps di iPad ataupun iPhone anda

2. Pastikan aplikasi Google Maps sudah paling terbaru

3. Baru setelah itu buka aplikasi Google Maps

4. Lalu di kolom pencarian tinggal anda ketikkan nama lokasi dan alamat rumah anda

5. Jika ingin mudahnya anda ketik nama sekolah yang dekat dengan rumah anda

6. Jika sudah menemukan lokasi rumah anda baru anda tap lama pada area rumah anda

7. Nantinya akan muncul pin merah

8. Lalu dibagian bawahnya akan muncul tap pin dipasang dan disini anda bisa mengetahui lintang dan bujur rumah anda

Cara Mencari Lintang dan Bujur di Google Maps Lewat Android

Cara Mencari Lintang dan Bujur di Google Maps Lewat Android

1. Di Android sendiri sudah pasti memiliki aplikasi Google Maps jadi anda tidak perlu instal

2. Hanya saja anda perlu melakukan update aplikasi Google Maps yang terbaru

3. Jika sudah melakukan update, maka anda tinggal buka aplikasi Google Maps

4. Di kolom pencarian tinggal search alamat rumah anda

5. Kalau sudah muncul maka anda tinggal tap yang lama di lokasi rumah anda

6. Nantinya akan muncul pin merah dan dibagian bawah sudah ada garis lintang dan bujur rumah anda tinggal anda copy paste koordinat rumah anda itu

Cara Mencari Lintang dan Bujur di Google Maps Lewat Laptop & Komputer

Cara Mencari Lintang dan Bujur di Google Maps Lewat Laptop & Komputer

 

1. Buka website Google Maps di komputer atau laptop anda bisa menggunakan browser Chrome yang lebih user friendly

2. Lalu anda klik kanan pada tempat ataupun area rumah anda

3. Nantinya akan muncul “Ada apa disini ?”

4. Anda lihat dibagian bawahnya akan ada kartu yang berisikan koordinat lintang dan bujur rumah anda

Itulah cara mudah untuk mencari lintang dan bujur rumah di Google Maps lewat Hp Android, iPhone, iPad ataupun Komputer. Semoga informasi yang kami beritahukan ini kepada anda bermanfaat. Dan anda bisa mendapatkan koordinat garis lintang dan bujur lokasi yang anda inginkan.